9.13.2008

Sang Jurnalis Cilik Telah Lahir

Siang itu matahari begitu menyengat, terlihat tukang becak yang melintas di jalan Samratulangi tak henti-hentinya mengusap peluh di wajahnya dengan handuk putih yang terlihat dekil. pejalan kaki pun mempercepat langkahnya, tampak matanya menyipit sebagai ekspresi menahan terik sang raja siang yang seolah memanggang kulit. Di tempat lain tepatnya di ruang media, walaupun agak sedikit gerah karena AC yang tidak menjalankan fungsinya dengan baik. Tapi perasaan penghuninya begitu adem dan berbunga-bunga setelah mendapat berita tentang kelahiran anak ke dua pimpinan redaksi Klik PKS. berita itu lebih menyejukkan dari pada hembusan AC, berita itu menjadi penyemangat bagi kami yang telah seharian mengerjakan persiapan Mukernas. Rasa lelah itu hilang bersama lantunan tasbih yang mengalun di ruang media, hati pun sejuk dan berlonjak girang.

Sekertaris DPW yang akrab dipanggil pak Udin itu pun bergegas mengajak kami untuk mengunjujngi ka' Ijul. Wajah pak Udin yang tak lain adalah sahabat karib ka' Ijul sangat cerah mengisyaratkan kegembiraan yang tak terkira. sebuah bingkisan menggelantung di tangan kanannya, bingkisan cinta buat sahabatnya. Dengan segunjing senyum, salah seorang Kliker nyeletuk, " Sang jurnalis cilik telah lahir."

sesampainya kami disana, wajah yang begitu ceria pun menyambut kami. di balik wajahnya yang ceria itu sebenarnya ada kelelahan yang sangat, mungkin karena kerja- kerja dakwah yang begitu menguras tenaga. Tapi itu tertutupi oleh kegembiraan atas lahirnya putra ke duanya. Kini calon mujahid telah lahir disambut oleh harapan orang tua tercinta. Semoga dia akan menjadi salah seorang pelopor kejayaan islam, semoga bayi mungil ini kelak menjadi penyejuk mata bukan hanya pada orang tuanya, tapi bagi seluruh mahluk ciptan sang khaliq. salam cinta untukmu sang mujahid mungil, semoga kelak kamu bisa mewarisi kesshalihan sang ayah, seperti Ismail dan Ibrahim. semoga kamu bisa menjadi amal jariyah bagi orang tuamu amin!! "title="baca lebih lengkap..."> baca lengkapnya

1 komentar:

Unknown mengatakan...

sip banget

Posting Komentar

Design by Abdul Munir Visit Original Post Islamic2 Template